Palabuhanratu, – Pemerintah Desa Citarik, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, kembali menyalurkan bantuan sosial (bansos) berupa beras kepada masyarakat. Penyaluran yang berlangsung pada Sabtu (26/07/2025) ini disambut bahagia oleh warga, khususnya para penerima manfaat yang berjumlah 1.823 Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Setiap KPM menerima dua karung beras, di mana masing-masing karung berisi 10 kilogram, sehingga total bantuan yang diterima setiap keluarga adalah 20 kilogram beras. Bantuan ini merupakan bagian dari program perlindungan sosial yang digulirkan pemerintah untuk membantu masyarakat dalam mencukupi kebutuhan pangan.
Menurut Sekretaris Desa Citarik, Yuspahendri, jumlah penerima bantuan kali ini mengalami peningkatan yang signifikan dibandingkan dengan periode sebelumnya.
> “Jumlah KPM kali ini meningkat drastis dari sebelumnya. Ini menunjukkan kepedulian pemerintah yang tinggi terhadap kondisi masyarakat. Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, terutama Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi, atas dukungannya dalam program ini,” ujar Yuspahendri.
Ia juga berharap agar di periode penyaluran selanjutnya, masyarakat yang belum pernah menerima bantuan juga bisa mendapatkan manfaat serupa.
> “Kami berharap agar yang belum mendapatkan bantuan sama sekali bisa turut merasakan manfaat pada periode berikutnya,” tambahnya.
Penyaluran bansos ini dilaksanakan di wilayah Desa Citarik dengan koordinasi yang baik antara pemerintah desa, aparat RT/RW, dan pendamping sosial. Proses pembagian berlangsung tertib dan lancar.
Masyarakat pun menyampaikan apresiasi dan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan, serta berharap program ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan rakyat.
Iyan Mufti